Seperti Film Lion King, Babun Ini Merawat Anak Singa

Afrika Selatan - Seperti layaknya film animasi Disney berjudul Lion King, seekor babun jantan membawa dan merawat seekor anak singa adalah pemandangan yang tidak biasa. Namun itu terjadi selama akhir pekan di Taman Nasional Kruger Afrika Selatan.


Foto: YouTube Kruger Sightings
Babun itu mengambil anak singa itu ke atas pohon dan merawatnya seolah anaknya sendiri, kata operator safari Kurt Schultz, yang dalam 20 tahun tidak pernah melihat perilaku seperti itu.

"Babun itu merawat bayi singa seolah-olah itu adalah bayi babun," kata Schultz seperti yang dilansir The Associated Press, Selasa (4/2/2020).

"Babun jantan itu melakukan banyak perawatan, tetapi perawatan yang diberikan untuk anak singa ini adalah perawatan yang sama yang diberikan oleh babun betina kepada salah satu anaknya sendiri."

Schultz mengatakan, ketika dia pertama kali melihat para babun pada Sabtu pagi, segerombolan babun terlihat bersemangat dan senang. Mungkin saja mereka telah menemukan anak singa, katanya.

Babun-babun tersebut telah berkumpul di sebuah daerah dengan bukit-bukit granit dan batu-batu besar di mana singa dan macan diketahui menyembunyikan anak-anak mereka ketika mereka pergi berburu, katanya. Dan itulah kemungkinan bagaimana para babun menemukan anak singa itu.


Babun "adalah hewan yang sangat kuat dan ketika mereka semua bersemangat dan memperebutkan bayi pada awalnya, anak singa itu bisa saja terluka secara internal," kata Schultz. Saat itu adalah pagi yang panas dan anak singa itu juga menunjukkan tanda-tanda dehidrasi, katanya.

Saat sisa pasukan babun menetap, babun jantan itu "bergerak dari satu cabang ke cabang lainnya, merawat dan membawa anak singa itu untuk jangka waktu yang lama," kata Schultz. "Anak singa itu tampak sangat lelah."

Schultz dan yang lainnya yang sedang bersafari di taman menyaksikan pemandangan langka dan mengambil foto.

"Saya tidak melihat peluang anak singa malang ini selamat. Pasukan babun berjumlah banyak dan induk singa tidak akan bisa mendapatkan anaknya kembali,” kata Schultz.
Adegan Circle of Life dari film animasi Disney Lion King. Foto: YouTube

“Alam itu kejam dalam setiap waktu dan kelangsungan hidup seekor anak singa predator muda tidaklah mudah. Anak singa akan menjadi ancaman bagi babun ketika sudah dewasa. Saya telah menyaksikan babun ganas membunuh anak macan tutul dan telah mendengar tentang babun membunuh anak singa."[BM]